Dipimpin Irsan Efendi, Pemkot Padangsidimpuan Raih WTP dari BPK
Foto: Istimewa
Walikota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution menandatangani WTP dari BPK RI
drberita.id | Pemerintah Kota (Pemkot) Padangsidimpuan meraih predikat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI dari hasil LHP LKPD tahun anggaran 2020. Raihan ini sejak dipimpin walikota Irsan Efendi Nasution.
"Predikat ini bukan suatu kebanggaan akan tetapi menjadikan tantangan yang harus diemban dengan berat. Langkah untuk meraih predikat WDP ke WTP karena ada alasan objektif, dan alasan itu bukan Pemkot Padangsidimpuan yang mengeluarkan akan tetapi dari BPK RI yang menyatakan opini WTP dari hasil penyelesaian laporan keuangan dan rekomendasi lainnya," ucap Irsan Efendi, Rabu 19 Mei 2021.
"20 tahun Pemkot Padangsidimpuan itu merupakan usia yang dewasa, ke depan bagaimana kita merawatnya semakin menunjukkan arah peningkatan pembangunan dari segala sektor yang ada sekarang ini," sambungnya.
Menurutnya, pencapaian pembangunan di Kota Padangsidimpuan saat ini mungkin dapat diakses melalui Dinas Komunikasi dan Informatika, karena itu juga bagian dalam penyebaran informasi yang lengkap dan akurat.
Selama ini opini yang didapat Wajar Dengan Pengecualian (WDP) dan pada tahun 2021 ada peningkatan yang berarti bagi Kota Padangsidimpuan. "Ini juga bagian dari dukungan masyarakat Kota Padangsidimpuan kepada kami yang sedang mengemban amanah," kata Irsan.
Sementara, Ketua DPRD Kota Padangsidimpuan Siwan Siswanto menyampaikan hal ini langkah dasar bagaimana ke depannya peningkatan pembangunan terasa di tengah masyarakat.
"Secara kelembagaan DPRD Kota Padangsidimpuan juga mengapresiasi opini WTP dari BPK RI Perwakilan Sumatera Utara tersebut," ucap Siwan dan didampingi Wakil Ketua DPRD Erwin Nasution.
DPRD Kota Padangsidimpuan memastikan akan mengawal raihan WTP yang menjadi bagian mitra kerja antara legislatif dan eksekutif dalam pencapaian tersebut.
"Bukan karena Walikota Padangsidimpuan, opini ini diraih akan tetapi kerja sama semuanya baik dari OPD masing-masing dan kemitraan yang terbangun legislatif, eksekutif, dan lembaga lainnya," ucap Siwan
SHARE:
Editor
: Artam
Tags
Berita Terkait
Ketua DPRD Padangsidimpuan Surati Kajatisu Terkait Dugaan Korupsi Pj Walikota
BPK RI Segera Periksa Proyek Rp 2,7T Tidak Capai Target 33 Persen, Margasu Minta KPK Turun ke Sumut
KPK Diminta Awasi Auditor BPK RI Jangan "Main Mata" Dengan KSO Proyek Rp2,7T
KPK Kembali Terima Predikat WTP dari BPK
Penegak Hukum Diminta Usut Tuntas Dugaan Korupsi RSUD Madina Rp 7,5 Miliar
BPK RI Terima Laporan Dugaan Korupsi Pembangunan Pendopo Rumah Dinas Bupati Batubara
Komentar